Sabtu, 02 Maret 2013

Jalan-Jalan Ke Sentosa,Singapore bagi Pemula

Universal Studios Globe
Singapore atau Singapura adalah Negara yang paling dekat dengan negara kita, malahan Cuma 45 menit naik ferry dari Batam. Jika dari Batam ke Singapore bisa satu hari pulang pergi (PP)  dengan ongkos $38 (Ongkos Pulang Pergi + Pajak) setara dgn Rp.300.000 ( Kurs $1 = Rp.7.900,-).

Bagi anda yang pengen Pergi ke Singapore tapi Budget cekak, disini saya coba memberi pandangan walau tidak sedetail mungkin, minimal dapat sebagai patokan Tour Planning saja. 

Minimal punya Budget  sekitar 1 jutaan per orang  setara dengan SGD $126, Patokan ini hanya  berangkat dari Pelabuhan Batam,.ingat ya...berangkat hanya dari pelabuhan batam, tapi biar aman seharusnya bawa 2 jutaan atau sekitar $ 250  jika kalau-kalau ada pertanyaan oleh pihak imigrasi.


Tetapi Jika anda  ngak punya nyali buat jalan sendiri, mendingan pakai jasa travel dengan biaya sekitar Rp. 350.000 – 600.000,- per orang , Besaran Biaya  tergantung rute dan tidak pakainya pemandu, ini lebih aman tapi sayang tidak ada kenangan kesasarnya...yang akan diingat sepanjang hidup...

Sebelum kelayapan ke negeri ini, mesti harus didukung dengan peralatan dan logistik versi seorang Traveller dadakan.

Peralatan yang mesti dibawa (trip satu hari):

1. Air Minum , Untuk hemat bawa air minum 3 Botol Sedang 600ml dan lebih hemat lagi.. Puasa.. 
2. Makanan, Sebaiknya membawa Roti Padat seperti Lapis Legit untuk perbekalan di jalan,    memang di Singapore memang banyak toko jual makanan tapi tidak tahu apakah Halal atau tidak , malahan banyak makanan dijual memakai bahasa Jepang atau Korea, biar lega dihati lebih baik bawa sendiri.
3. Kamera, pastinya yang bisa digunakan dan mengunakan..kalau Kamera pinjam mesti Tanya cara penggunaanya biar gambar bagus
4. Peta, Di Singapore nantinya bisa mendapat Peta Gratis tapi jika anda mempunyai Tablet/HP yang ada Mapsnya dan dengan memakai Kartu Telkomsel  akan lebih baik ,dimana kita bisa  melihat posisi berdiri saat itu juga sehingga menghindari kesasar dan waktu terbuang sia-sia karna salah arah.
5. Uang, pastikan uangnya ditukar pecahan $2,$5,$10 kan budget 1 Juta.Contoh Pecahan $2 sebanyak 15 buah, $5 Sebanyak 5 Buah, dan sisa pecahan $10 sebanyak 7 buah
6.  Pena dan Jam Tangan, untuk menulis isian Kartu Masuk

Tapi sebaiknya anda bisa bahasa Inggris sedikit karna biasanya kalau pertama kali datang pasti ada bertanya pada orang lain misal menanyakan arah, syukur-syukur saat bertanya menemukan orang bisa  bahasa melayu kalau tidak.. bisa berabe..?Dan  apalagi ada Peta Gratis disediakan ditempat tertentu dan bahasanya pun bahasa Inggris...weleh weleh...weleh..

Oke, sekarang peralatan sudah tersedia, saatnya action..

Tiket Ferry
Perairan Masuk Pelabuhan Harbour Front

Kita berangkat  dari Pelabuhan Batam Centre
Belilah tiket Pulang Pergi langsung ke loket, Saat ini tiket masih di sekitaran angka $38, untuk Ferry Wave Master ,kapalnya lumayan luas dari pada yang lain.
Untuk diketahui tiket Paling murah berangkat dari Pelabuhan Sekupang sekitar $31.

Ketika beli tiket harus  disertai Passport, kemudian si Penjual tiket akan memberi Print Tiket Berangkat dan Tiket Pulang serta kartu masuk ke singapore (Permitt) yang diisi 
Selesai beli tiket harus  cek tiket tersebut dengan teliti tentang penulisan : Nama dan Nomer passport yang tertera di tiket 

PKedua Cek Tulisan di kartu Permitt :  Cek Nama yang tertera, apakah lengkap sesuai Paspor, dan Cek apabila mempunyai nama yang panjang ,lihat apakah penulisan nama tersebut tidak melebihi lembar form tersebut sehingga namanya terpotong.

Contoh : TSAMARA QAULAN SAKILA
Terprint : TSAMARA QAULAN SAK

Sehingga akhiran SAKILA menjadi SAK
Kalau seperti ini sebaiknya ditukar lagi ke loket Tiket 
Ini nanti akan bermasalah di Imigrasi Singapore

Selanjutnya untuk  kartu Permit, isi dengan Tujuan kunjungan : tulis saja ONE DAY TOUR kemudian centang NO di isian yang lain dan tanda tangani di kolom tanda tangan,
Buat yang mempunyai anak Balita bisa diisi dengan tulisan CHILD.
Untuk mengisi ini bisa dilakukan diatas kapal juga

Selesai kemudian antri di Imigrasi Indonesia sesuai petunjuk di tempatnya

WELL COME TO SINGAPORE


Sesampai di pelabuhan Singapore Harbourfront kalau bisa anda harus keluar duluan agar nantinya tidak antri terlalu lama jadi anda harus duduk dekat pintu keluar, bagi yang pertama kali datang pastinya antrinya nomer dua atau tiga.
Trik ini dipakai agar tidak terlalu lama tertahan di Antrian Imigrasi , nah paling apes kalau kapal anda datang bersamaan dengan kapal lain dan mereka dulu yang antri bisa 30 Menit baru selesai. 

Untuk Proses di Imigrasi Singapore ini ada lucu plus menyedihkan,  bagi Warga Indonesia yang mempunyai nama pendek dan umum ,sialnya akan dibawa petugas Imigrasi untuk di wawancarai di ruangan khusus, seperti Nama Nurdin, Amin.

Nah selesai dari Jebakan Antri ini ,kita akan berada di deretan TOKO  sebagai bentuk sambutan  Well come to Singapore.
Selanjutnya Kalau bisa anda  langsung cek ini kapal Feri untuk pulangnya nanti , Loketnya berada di Lantai 2 untuk loket agen Ferry Batam Fast dan lantai 3 untuk agen Ferry Wave Master dan yang Lain , anda tinggal naik Escalator  menuju kesana.seperti gambar dibawah ini.


Diloket serahkan Tiket anda dari Batam tadi beserta Passport dan anda akan ditanyai Jam Berapa Pulang?., anda harus sudah merencanakan sebelumnya dengan  melihat lembaran jam kepulangan yang bisa didapat saat beli tiket pertama kali dibatam
Selesai itu, anda akan diberi Print Tiket lagi dan simpan baik-baik bersama passport di tas anda ,Jangan lupa cek semua detail nama di tiket  seperti yang dilakukan sebelumnya dan putar jam anda sesuai Jam Singapore biar tidak ketinggalan Kapal

MASUK SENTOSA


Universal Studios Singapore (USS) adalah theme park  (taman rekreasi) yang terletak di Resort World Sentosa, Pulau Sentosa. Semacam Dufan  Ancol, kalau di Indonesia.

Taman rekreasi Universal Studios aslinya dari Amerika. Universal Studios memiliki dua theme park di Asia yaitu di Jepang dan Singapura. USS sendiri baru dibuka untuk umum pada tahun 2010.

Luas taman rekreasi ini sekitar 20 hektar. Terdapat sekitar 24 atraksi atau tempat bermain, dengan 7 zona bertema beda.
Masuk Sentosa ada beberapa cara dari menaiki Cable Car/Kereta Gantung, Naik Sentosa Express/MonoRail, Taxi,Bus dan paling Ekonomis Jalan Kaki.

Tapi karna anda dari Habourfront disaranakan naik berikut ini :

KERETA GANTUNG

Kereta Gantung disini dinamakan Cable Car

Jam Operasi : 08.45 Pagi – 10 Malam
Harga Tiket : Dewasa $26, Anak-anak $15

Harga tiket sudah termasuk:
1) Tiket masuk Sentosa 
2) Tiket Masuk Asia’s First Cable Car museum 




JALAN KAKI

Jalan kaki ini melewati selter canopy sepanjang dinamakan Sentosa Boardwalk dengan Dua jalur.

Jam Operasional : Jam 7 Pagi hingga 12 Malam
Harga Tiket : $1/orang


MONORAIL

Kereta api listrik ini di sebut Sentosa Express, Penumpang pun agak berjubel dan berdiri.
Jam Operasional : Jam 7 Pagi hingga 12 Malam
Harga Tiket : $3.5/orang (Pulang Pergi)


Makan Minum Di Sentosa


Bagi yang Orang  Indonesia , khusus Muslim mungkin agak sulit menemukan yang sesuai selera karna kebanyakan Resto di sini namanya tidak Familiar di telinga. Malahan ada bahasa China mau cari arti di  kamus, kamus sulit bacanya...hahaha


Tapi jangan kuatir , saat  di Imbiah station, dekat patung merlion ada menjual KFC ,  trus di dibawah lagi jalan 10 menit ada Malaysian Food. Berdekatan dengan Universal Studio Globe.
Sewaktu baca tulisan   Malaysian Food Street  yang  berarti makanan orang Malaysia, pasti Muncul  bayangan dikepala,  Orang Malaysia yang Menjual Makanan.
Terbayang lagi : Orang Malaysia kan Muslim berarti Penjual perempuanya pakai Jilbab.Tapi apa nak dikata.. Dari ujung ke ujung masuk ke Malaysian Food tidak satu pun ditemukan Penjual pakai jilbab. 

Baiklah  kembali ke Malaysian Food, setelah keliling banyak menu yang sepertinya asing di indonesia hanya beberapa yang familiar sepert Sate, Nasi Lemak,
Dan kebetulan didepan etalase nasi lemak pun sudah terpampang HALAL

Berikut harga-harga yang sempat dicatat : Harga Nasi lemak biasa seporsi $3 (Rp.23.000) 
Harga nasi lemak  tambahan ayam goreng tepung hanya $4.00 (Rp. 31.000) 
Harga Nasi lemak tambahan  Rendang Daging Sapi $4.5 (Rp.35.000)  
Sebotol air Mineral 600ml $2.5 (Rp.20.000)

Nah untuk air tentu tidak perlu beli lagi tinggal keluarkan dari kotak ajaib yang dibawa dari batam

Untuk perbandingan harga di singapore , item dibawah ini bisa mewakili :

Harga Air Mineral 600 ml $2.5 ( Rp.19.750)  di Indonesia  Rp. 3.000
Harga Coca-Cola 600 ml $3.0 (Rp.23.700,-) Di Indonesia Rp. 5.000
Harga Nasi Lemak $ 3.0 (Rp.23.700,-)   di Indonesia Rp. 5000,-
Harga Anggur Crimpson $11.90 (Rp.90.000) di Indonesia Rp.60.000

Rata-rata harga disini 4 kali lipat di Indonesia.

Ingat .. Singapore adalah kota ke-4 termahal di dunia

Beruntung ya kalau kerja di Singapore belanja di Indonesia


Tempat Hiburan

1. Adventure Cove Waterpark
    Jam Operasional : 10 pagi - 6 sore
    Harga Tiket : Dewasa (13-59 thn): $29. Anak-anak (4-12 Thn): $20
                           Orang Tua ( diatas 60 thn) : $20
Sumber : dejiki.com
     
2. Animal & Bird Encounter
    Jam Operasional : 2 siang - 5.30 Sore
    Harga Tiket :  Gratis
     
3. Butterfly Park & Insect Kingdom 
    Jam Operasional : 9 pagi - 7 Malam
    Harga Tiket : Dewasa : $16. Anak-anak : $10
                           

4. Sea Aquarium
    Jam Operasional : 10 pagi - 7 Malam
    Harga Tiket : Dewasa (13-59 thn): $29. Anak-anak (4-12 Thn): $20
                           Orang Tua ( diatas 60 thn) : $20



   

5. The Merlion 
    Jam Operasional : 10 pagi - 8 Malam
    Harga Tiket : Dewasa : $8. Anak-anak : $5
                           
6. Tiger Sky Tower
     Jam Operasional : 9 pagi - 9 malam
    Harga Tiket : Dewasa: $15. Anak-anak : $10
Sumber : traveler.com
                          

7. Underwater World Singapore 
    Jam Operasional : 10 pagi - 7 malam
    Harga Tiket : Dewasa : $25.90. Anak-anak : $17.60
                           


8. Universal Studios 
     
   



Jam Buka Universal Studios Singapore

USS dibuka pada pukul 10.00 waktu Singapura. Pada hari biasa dan off-season tutup jam 19.00. Khusus hari libur dan peak-season tutup sampai jam 21.00. Jam buka USS ini bisa berubah, namun pada umumnya buka jam 10.0 dan tutup jam 19.00.

Transportasi Ke Universal Studios Singapore

Karena taman rekreasi terletak di Sentosa Island, ada banyak rute yang bisa anda tempuh. Transportasi yang paling mudah adalah menggunakan MRT. 
Silakan gunakan kereta dengan jalur North East Line (jalur ungu)  atau Circle Line (jalur kuning) dan turun di stasiun MRT NE1/CC29 Harbour Front.

Dari Harbour Front silakan menuju ke VivoCity. Dari VivoCity anda bisa berjalan kaki lewat Boardwalk, naik bus di depan VivoCity
Atau naik monorel Sentosa Express di VivoCity lantai 3.

Harga Tiket Universal Studios Singapore

Harga tiket USS berubah-ubah tergantung hari dan musimnya. Untuk musim liburan, atau hari libur harganya naik. Pada saat bukan musim liburan harganya lebih murah.

Harga berikut bisa berubah sewaktu-waktu. Untuk melihat kapan waktu peak season bisa dilihat di sini.

                               Non Peak Peak Season
Dewasa :                 $68             $74
Anak-anak           $50             $54
Lanjut Usia           $32             $36
Express Pass   $30             $50



Hollywood Dreams Parade

Hollywood Dreams Parade adalah parade para “penghuni” USS. Mulai dari artis-artis Hollywood, Madagascar, Revenge of the Mummy®, Jurassic Park dan Shrek.

Parade ini diadakan pada hari Sabtu, Minggu dan hari libur tertentu pada pukul 6.30pm. Jadi jangan lewatkan parade yang meriah ini.

Hollywood

Zona pertama yang bisa anda kunjungi adalah zona bertema Hollywood. Zona ini dibangun dengan style Broadway jaman dulu, lengkap dengan teaternya. Di sini akan banyak anda temui tempat makan dan toko-toko bertema Hollywood.

Ada beberapa pertunjukan yang menarik dalam zona ini.

Pantages Hollywood Theater
Atraksi yang ada di tempat ini adalah pertunjukan live di dalam gedung teater yang memuat sekitar 1500 orang.
Untuk saat ini, yang manggung dalam teater ini adalah pertunjukkan musik rock n roll “Monster Rock”. Ada beberapa monster seperti drakula, mumi, frankenstein, dll yang melakukan pertunjukan musik disertai efek yang bagus.

Jadwal show: 11:00am, 1:15pm, 3:30pm dan 5:30pm
Lake Hollywood Spectacular
Pertunjukkan musik dan pyrotechnics menggunakan api dan kembang api.  Show diadakan pada jam 9.00pm pada hari Jumat dan Sabtu.

New York

Zona ini bertema New York tempo dulu, dengan landmark yang klasik. Di sini dapat anda temui replika gedung perpustakaan umum New York, lengkap dengan taksi kuningnya.

Di zona ini atraksi yang menarik yaitu:

Lights, Camera Action! Hosted by Steven Spielberg

Atraksi ini didesain sendiri oleh Steven Spielberg, yang berbicara lewat video sebelum pertunjukan dimulai. Pertunjukkan ini dibuat seperti stage pengambilan gambar film badai yang menerjang kota New York. Berlatar belakang laut New York, dengan api, kapal dan segala kejutannya; pertunjukkan ini akan membuat anda terkagum-kagum.

Sci-Fi City

Zona ini bertema kota science fiction (fiksi ilmiah). Dibuat dengan tema kota di masa depan yang futuristik. Zona ini diisi beberapa atraksi yang menarik seperti Transformers, dan  dua roller coaster yang saling beradu. Karena atraksinya menarik, antrian di zona ini sangat panjang. Untuk menghindari antrian panjang silakan baca Tip Universal Studio Singapore.

Atraksi di zona ini antara lain:

Battlestar Galatica: CYCLON (roller coaster warna biru)

Di roller coaster, anda duduk dengan posisi menggantung, kaki menggantung dan tidak ada sandarannya (suspended roller coaster). Isi perut anda akan dibuat berhenti ketika melewati Cobra roll, corkscrews, vertical loop, dan a zero-g roll.

Battlestar Galatica: HUMAN (roller coaster warna merah)
Roller coaster ini seperti yang ada di Dufan Ancol, posisi duduk seperti biasa. Namun roller coaster ini lebih tinggi dan putarannya lebih banyak.

Transformers The Ride: The Ultimade 3D Battle
Ini atraksi yang keren banget. Anda akan dibawa ikut dalam pertempuran bersama Optimus Prime melawan robot-robot lainnya. Dalam atraksi ini diwajibkan menggunakan kacamata 3D agar efeknya semakin terasa. Anda akan dibawa sensasi jatuh dari gedung bertingkat, tersedot pusaran angin, dll.

Accelerator
Permainan berputar-putar di dalam sebuah mangkok. Semacam Poci-poci kalau di Dufan Ancol.

Ancient Egypt

Zona ini bertema zaman Mesir kuno. Berlatar belakang eksplorasi pada tahun 1930an dalam menggali sisa-sisa kebudayaan Mesir kuno. Di sini dapat kita jumpai replika piramid, relief kuno, dan berbagai bentuk patung penjaganya.

Terdapat beberapa atraksi yang menarik yang dapat anda kunjungi di zona ini. Beberapa atraksi yang dapat anda kunjungi yaitu:

Revenge of the Mummy
Ini adalah pengalaman naik roller coaster yang menegangkan, karena anda naik dalam kondisi gelap. Tiba-tiba saja anda dibawa mundur ke belakang dan jatuh ke bawah dalam kegelapan. Disertai efek-efek api yang menakjubkan, roller coaster yang sangat sayang dilewatkan.
Treasure Hunter
Ini adalah atraksi untuk anak-anak. Anak-anak dapat mengendarai jip lewat daerah penggalian di Mesir untuk mencari harta karun.

Far Far Away

Tema di zona ini adalah negeri Far Far Away, tempat Shrek, putri Fionai, dan Donkey tinggal. Zona ini dibuat mirip dengan negeri di dalam film Shrek, lengkap dengan tempat tinggalnya di daerah rawa-rawa.

Di sini anda dapat melihat beberapa atraksi dan pertunjukan menarik. Beberapa atraksi yang dapat anda kunjungi antara lain:

Shrek 4D Adventure
Di sini anda akan menonton film 3D tentang petualangan putri Fiona, Shrek, Donkey dan naga. Disebut 4D karena dalam film ini anda akan disemprot dengan air, dan udara sehingga seakan-akan ikut merasakan keadaan di film.

Donkey Live
Show lucu yang dibawakan oleh Donkey. Bawa anak-anak ikut bernyanyi di sini.

Enchanted Airways
Roller coaster kecil  yang didesain untuk anak-anak.

The Lost World

Zona ini adalah zona dunia yang hilang. Dibagi dalam dua bagian yaitu Jurassic Park dan WaterWorld, dan dibangun dengan latar belakang kedua film tersebut.

Beberapa atraksi yang dapat anda kunjungi yaitu:

WaterWorld Show
Show menarik dan berbahaya dengan latar belakang berdasar film WaterWorld. Banyak adegan dan ledakan berbahaya dalam show ini. Jangan lewatkan atraksi bagus ini.
Jadwal pertunjukan: 12:30pm, 3:00pm dan 5:30pm

Jurasic Park Rapids Adventure
Arung jeram di sungai jaman dinosaurus. Anda akan basah disemprot air di sini. Jadi jangan bawa kamera anda di sini.

Canopy Flyer
Nikmati pemandangan jaman pra sejarah dari atas.

Dino-Soarin
Permainan untuk anak-anak semacam Rajawali di Dufan Ancol.

Madagascar

Zona ini dibuat berdasar film Madagascar. Zona ini mempunyai latar belakang hutan tropis di Madagaskar. Di sini anda dapat bertemu dengan tokoh-tokoh film Madagascar seperti Alex, Gloria, Marty, dan King Julien.

Beberapa atraksi yang dapat anda kunjungi antara lain:

Madagascar: A Crate Adventure
Semacam istana boneka di Dufan Ancol, anda dapat menaiki kapal keliling lorong-lorong dengan latar belakang film Madagascar.

King Julien’s Beach Party-Go-Round

Mainan carousel atau komidi putar yang bertemakan King Julien dan anak buahnya.
Memang harga USS relatif mahal bagi kantong orang Indonesia, namun anda tidak rugi masuk ke tempat ini. Karena banyak wahana-wahana yang menarik di sini.

Mungkin cukup info buat anda yang pertama kali ingin ke singapore karena 1 hari di Sentosa tidak cukup lho.. ,dan perjalanan pertama kali ini penuh pelajaran sehingga perjalanan selanjutnya bisa lebih cepat  seperti mencari tempat perbelanjaan seperti Bugis Junction dan banyak lagi.

Sumber lain: www.sentosa.com.sg, www.travelsingapore.com, www.comesingapore.com,www.dejiki.com, www.fujizeong.blogspot.com

"Mama, Jangan Benci Aku"

Kisah ini benar adanya dan saya menulisnya dengan hati yang dalam supaya kejadian ini menjadi pelajaran untuk kita semua supaya jangan ter...